BAB I
PEMBAHASAN
1.1
Latar
Belakang
Sayuran dalam kehidupan manusia sangat berperan dalampemenuhan
kebutuhan pangan dan peningkatan gizi,
karena sayuran merupakan salah satu sumber mineral dan vitamin yang dibutuhkan
manusia (Nugrohati dan Untung. 1986).
Sayur-sayuran memang telah lama diketahui
dari segi khasiatnya kerana kandungan nutrition seperti vitamin, mineral, lemak, proteindankarbohidrat.Pengamal sayur-sayuran telah dikenali pasti hidup
lebih sihat berbanding merekayang makan jenis makanan yang lain.
Jika dahulu sayur-sayuran hanya menjadi santapan
ruji penghuni-penghunikuil, tetapi kini kebanyakan
negara maju seperti Britain, Amerika Serikat dan jepang turut menjadikannya
sebagai menu utama mereka. ini kerana, mereka telah mengenal pasti bahwa dengan mengamalkan makan makanan seperti ini dapat meningkatkan
kualiti hidup. Para penyelidik juga telah
menyedari sebahagian daripada sayur-sayuran ini mengandung komponen yang
bisa membantu menangani masalah kesehatan serta membuat hidup yang lebih sehat.
Pengkajian yang secara mendalam oleh pakar-pakar sains telah membuktikan kandungan dalam sayuran ini telah banyak mengatasi masalah seperti kanker, penyakit hati, kencing manis serta
darah tinggi di mana keempat-empat penyakit ini merupakan penyakit yang telah
dikenal pasti yang mencatat angka0 matian yang paling tinggi. Setiap
sayur-sayuran ini mengandungi berbagai kandungan yang dapat membantu
penyembuhan jenis penyakit.
1.2 Rumusan Masalah
Adapun pokok masalah yang akan dibahas dalam makalah
ini adalah?
a. Pengertian
Sayuran
b. Bagaimana
cara penyimpanan sayuran akar
c. Bagaimana
cara pengolahannya
1.3
Tujuan
Masalah
Tujuan
penulisan maklah ini adalah:
a. Mengetahui
apa itu sayuran
b. Mengetahui
cara penyimpanan sayuran akar yang baik benar
c.
Mengetahui cara pengolahan atau cara
memasak
BAB II
PEMBAHASAN
2.1 Pengertian Sayuran
Sayuran adalah
segala sesuatu yang berasal dari tumbuhan dan mengandung kadarair yang cukup
tinggi. Beberapa sayuran dapat langsung dikonsumsi tanpa dimasak terlebih
dahulu, sementara yang lainnya ada yang harus dimasak terlebih dulu.
Kebanyakan sayuran
adalah bagian vegetatif dari tumbuhan, terutama daun (jugabeserta
tangkainya).Beberapa sayuran adalah bagian tumbuhan yang tertutup tanah,seperti
wortel, kentang, dan lobak.Terdapat pula sayuran yang berasal dari
organgeneratif, seperti bunga (misalnya kecombrang dan turi), buah (misalnya
terong dankapri), dan biji (misalnya buncis dan kacang merah).Bagian tumbuhan
lainnya yang juga
dianggap sayuran adalah tongkol jagung.Meskipun bukan tumbuhan, bagian jamuryang dapat dimakan juga digolongkan sebagai
sayuran.
Warna hijau yang ada
pada daun sayuran berasal dari adanya pigmen klorofil (zathijau daun).Klorofil
ini dipengaruhi oleh pH (keasaman) dan berubah warna menjadihijau olive dalam
kondisi asam, dan berubah menjadi hijau cerah dalam kondisi basa.Sejumlah asam
tadi dikeluarkan dari batang sayuran dalam proses memasak, khususnyabila
dimasak tanpa penutup.Warna kuning/oranye yang ada pada buah-buahan berasaldari
zat yang bernama karotenoid. Dimana zat ini juga dipengaruhi oleh prosesmemasak
yang normal atau perubahan pH (zat asam).Warna merah/biru pada beberapabuah dan
sayuran (contoh: kubis merah dan buah blackberry) adalah karen zatanthocyanin,
yang mana zat ini sensitif terhadap perubahan pH. Ketika pH dalamkeadaan
netral, pigmen berwarna ungu, ketika terdapat asam, menjadi merah, dalamkondisi
basa, menjadi biru.Pigmen ini sangat larut dalam air.
Sayuran dikonsumsi
dengan cara yang sangat bermacam-macam, baik sebagaibagian dari menu utama
maupun sebagai makanan sampingan. Kandungan nutrisiantara sayuran yang satu dan
sayuran yang lain pun berbeda-beda, meski umumnyasayuran mengandung sedikit
protein atau lemak, dengan jumlah vitamin, provitamin,mineral, fiber dan
karbohidrat yang bermacam-macam.Beberapa jenis sayuran bahkantelah diklaim
mengandung zat antioksidan, antibakteri, antijamur, maupun zat antiracun.
a.
Sayuran Akar dan Umbi
Bagian paling bawah dalam tanaman sayuran
yang dapat dimanfaatkan adalah akar dan umbinya yang biasanya terdapat di dalam
tanah, tidak beruas dan berbuku. Sayuran jenis ini biasanya ditanam untuk
dikonsumsi pada bagian akar atau umbinya.
Beberapa
contoh sayuran yang dimanfaatkan akar dan umbi nya adalah wortel, lobak,
kentang, dan lin – lain.
2.1.1 Wortel
Wortel adalah jenis
umbi-umbian yang memiliki akar dibawahnya. Wortel ini memiliki tiga jenis warna
yaitu, oranye, ungu, dan merah cenderung pink. Ukuran dari wortel ini adalah
panjang dan memiliki akar dibawahnya dan daun tumbuh diatasnya. Rasa yang
dihasilkan dari wortel biasanya manis sehingga banyak orang suka
mengkonsumsinya langsung secara mentah setelah dicuci bersih. Wortel ini
memiliki manfaat yang cukup baik untuk kesehatan mata. Wortel ini memiliki
banyak cara untuk diolah yaitu, wortel dapat dimasak, dijus, ataupun sebagai
masker. Mengolah wortel menjadi masakan sangat mudah dan sehat karena selain
lezat juga bergizi tinggi. Cara mudah memasak wortel adalah dengan cara
merebusnya kemudian dapat dimakan langsung dengan menggunakan cocolan mayones.
Selain itu, wortel sering digunakan sebagai bahan untuk membuat sayur sop,
sayur bayam, atau cap cay.
a. Kualitas dan Cara penyimpanannya
-
Simpan dalam kulkas
tanpa mencuci wortel terlebih dulu, jauhkan dari pir dan apel.
Saat akan menyimpannya ke dalam
kulkas, tak usah mencuci wortel yang baru dibeli itu. Cucilah wortel sesaat
akan diolah saja. Namun, apabila wortel tersebut memiliki daun, maka potongalah
daunnya terlebih dahulu. Pasalnya, daun ini dapat menghisap kelembaban wortel sehingga
wortel pun rentan layu dan kering. Selain itu, sebaiknya jauhkan wortel dari
buah-buahan seperti pir dan apel lantaran keduanya memiliki kandungan gas
etilen. Akibatnya, rasa alami wortel dapat lebur dan malah terasa pahit.
-
Tempatkan wortel dalam wadah berisi air, ganti airnya jika sudah keruh.
Saat disimpan di kulkas, tempatkan wortel tersebut
ke dalam wadah berisi air. Rutinlah mengganti airnya apabila sudah berubah
menjadi keruh. Tujuannya, supaya kesegaran wortel tak terkontaminasi dengan keruhnya
air tersebut sehingga wortel tak cepat busuk.
-
Rendam wortel yang sudah dikupas dalam air dingin untuk melepaskan
lapisan putihnya.
Apabila wortel sudah terlanjur dikupas, maka bagian
luar wortel umumnya berubah warna menjadi putih. Nah, rendamlah wortel tersebut
di dalam air dingin untuk menyegarkannya kembali. Hal ini juga dapat membantu
membuat lapisan
putih itu terlepas.
b. Hasil Olahan
CUMI TAHU WORTEL
Bahan – Bahan:
-
250 gram Cumi-cumi
-
1/2 blok Tahu potong kecil dan
digoreng
-
1 buah Wortel (ukuran kecil potong
seperti korek)
-
¼ Siung Bawang bombay
-
1 Siung Bawang merah
-
1 siung Bawang putih
-
½ buah Tomat (potong dadu)
-
1 lembar Daun salam
-
1 lembar Daun jeruk
-
2 cm Lengkuas (geprek)
-
2 cm Jahe
-
Daun bawang secukupnya (iris
tipis)
-
secukupnya Saus tiram
-
secukupnya Merica bubuk
-
secukupnya Garam
-
secukupnya Gula
-
secukupnya Penyedap rasa
-
Minyak goreng
-
100 ml air
Cara membuat:
1.
Panaskan minyak goreng, lalu tumis
bawang bombay, bawang merah dan bawang putih hingga harum.
2.
Masukkan daun salam, daun jeruk,
lengkuas dan jahe. Aduk rata.
3.
Masukkan wortel tumis sebentar,
lalu masukkan cumi-cumi dn daun bawang. Aduk rata.
4.
Masukkan sedikit air kira"
100 ml. Lalu masukkan tahu. Biarkan sampai wortel layu.
5.
Lalu masukkan garam, merica, gula,
penyedap rasa, dan saus tiram. Terakhir masukkan tomat.
c.
Manfaat wortel bagi
kesehatan tubuh adalah sebagai berikut
1. Membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.
2. Membantu pertahanan tubuh dari risiko kanker, terutama kankerparu-paru,
kanker larynx (tenggorokan), esophagus (kerongkongan),prostat, kandung kemih
dan cervix (leher).
3. Mencegah konstipasi atau kesulitan buang air.
4. Membantu meningkatkan ketahanan terhadap keracunan makanan.
2.2.2
Tauge
Kecambah atau taoge adalah tumbuhan
(sporofit) muda yang baru saja berkembang dari tahap embrionik di dalam biji. Tahap
perkembangannya disebut perkecambahan dan merupakan satu tahap
kritis dalam kehidupan tumbuhan.
a. Kualitas dan Cara penyimpanannya
-
Masukkan ke
wadah berisi tisu dapur dan tutup rapat
Kunci dari
menjaga kesegaran tauge adalah membiarkannya tetap lembab. Untuk menyimpannya,
siapkan 1 wadah yang punya tutup rapat. Alasi wadah tersebut dengan kitchen towel atau tisu dapur. Tisu ini akan
menjaga tauge supaya lembab dengan pas, tidak berlebihan. Selanjutnya, masukkan
tauge yang sudah bersih ke dalam wadah, tutup dengan rapat, dan simpan ke dalam
kulkas. Cara ini dapat membuat tauge tahan hingga 1 minggu. Tauge ini sebaiknya
disimpan di kulkas bagian bawah, tempat khusus sayuran. Dan itupun harus di
posisi paling depan karena merupakan bagian paling “hangat”. Kalau ditempatkan
di bagian belakang atau atas, tauge rawan terkena dingin yang berlebihan dan
bisa membusuk lebih cepat.
-
Masukkan ke plastik berisi
air dan diikat rapat
Cara kedua
yang bisa dilakukan untuk menyimpan tauge adalah memasukkan tauge ke dalam plastik
bening berisi air. Anda bisa memasukkan semua tauge sekaligus ke dalam 1
plastik atau membaginya ke dalam beberapa plastik sesuai dengan porsi masak.
Isi plastik tersebut dengan air bersih sampai seluruh tauge terendam. Kemudian,
ikat plastik tersebut dengan rapat. Simpan plastik berisi tauge di kulkas
bagian bawah khusus sayuran. Cara ini akan menjaga kesegaran tauge selama 4-5
hari.
-
Rendam tauge di air bersama jeruk nipis dan simpan
dalam wadah tertutup.
Masukkan
tauge kedalam wadah dan tambahkan air bersih kedalam wadah dan tamabhkan air
bersih hingga tauge terendam. Kemudian, berikan 2-3 irisan jeruk nipis
kedalamrendaman tersebut. Tutup rapat wadah dan simpan dalam kulkas. Cara ini
bertahan hingga 4 hari lamanya.
b. Hasil Olahan
TAUGE TUMIS KUCAI
Bahan-bahan
-
200 gram daging sukiyaki
-
200 gram toge
-
1 ikat kucai
-
½ sendok makan tausi hitam
-
1 kotak Tahu putih
-
3 siung bawang putih
-
secukupnya Merica
Cara Pengolahannya:
1.
Tumis bawang putih
sampai harum masukkan daging sukiyaki beri air sedikit, kecap kikoman,tausi
hitam dan merica masak ssmpai matang.
2.
Masukkan kucai n toge
dan tahu masak sampai matang.
c. Manfaatnya
Dengan seluruh kandungan
nutrisi dan zat besi di dalam toge, manfaat toge bagi kesehatan tubuh banyak
sekali jumlahnya. Berikut ini beberapa manfaat toge untuk kesehatan tubuh:
-
Melancarkan pencernaan
-
Meningkatkan metabolisme
-
Meningkatkan sirkulasi
darah dan memulihkan anemia
-
Menurunkan berat badan
-
Menjaga kesehatan
jantung dan mencegah stroke
-
Meningkatkan sistem imun
-
Menyehatkan dan menumbuhkan
rambut
-
Mencegah kanker.
2.2.3
Kentang
Kentang (Solanum
tuberosum L.) adalah tanaman dari suku Solanaceae yang memiliki umbi
batang yang dapat dimakan dan disebut
"kentang" pula.
a. Kualitas dan Cara penyimpanannya
-
Jangan ditaruh di wadah yang tertutup rapat.
Sebisa mungkin, hindari menyatukan tempat penyimpanan kentang bersama dengan
buah atau sayuran lainnya, seperti pisang, apel, bawang, serta tomat.
-
Cara menyimpan kentang yang sudah dikupas
tidak sama dengan yang masih segar Kentang segar yang masih diselimuti dengan
kulitnya tidak boleh langsung Anda cuci. Mencuci kentang beserta kulitnya
justru bisa menciptakan kondisi lembap yang mendorong tumbuhnya jamur dan
bakteri. Meski terlihat kotor dan penuh dengan tanah, biarkan kentang tetap
dalam kondisi tersebut sampai siap untuk diolah dan dibersihkan.
b. Hasil Olahan
SAMBAL KENTANG HATI AYAM
Bahan-bahan:
-
5 buah kentang size besar
-
5 buah hati ampela
Bumbu Halus:
-
6 bamer
-
4 baput
-
1 ons cabe merah
-
1
genggam rawit
-
1 bks masako ayam
-
1 sdm gula pasir
-
1 sdt micin
-
Tambahkan 1 daun jeruk
Cara Pengolahan:
1. Cuci bersih ati ampela, lalu rebus sampe matang, kemudian iris2 kecil,
goreng sebentar saja, kupas kentang iris sesuai selera lalu goreng sampe
bewarna kecoklatan, tiriskan, kemudian giling smua bumbu halus, lalu tumis
hingga wangi
2.
Tumis sambal sampe matang masukan
smua penyedap lalu masukan kentang dan hati ampela, beri air sedikit aduk2
hingga rata sampai semua tercampur(api kecil aja) icip2 sesuai selera,
tiriskan.
c. Manfaatnya
Kentang adalah salah satu
sumber karbohidrat yang cukup digemari sebagai pengganti nasi. Jenis
umbi-umbian yang punya nama latin Solanum tuberosum ini tergolong mudah untuk
diolah dan dikreasikan jadi berbagai menu pembuka, utama, maupun penutup yang
tentu saja lezat.
Antara lain manfaatnya
adalah:
-
Mengandung
antioksidan
-
Membantu
kendalikan gula darah
-
Baik
untuk pencernaan
-
Bebas
gluten
-
Menjaga
tekanan darah normal
-
Menjaga
kesehatan sistem saraf dan fungsi otak
-
Menjaga
kesehatan jantung
2.2.4
Lobak
Lobak adalah
tumbuhan yang masuk ke dalam famili Cruciferae. Bentuk umbi lobak
seperti wortel, tetapi isi dan kulitnya
berwarna putih. Lobak putih atau yang juga dikenal dengan nama daikon dan lobak jepang,
merupakan sayuran yang berasal dari negara Tingkok. Sayuran ini kemudian banyak
dibudidayakan di Indonesia, khususnya di daerah dataran rendah dan pegunungan.
Jika dilihat sekilas, lobak jepang memiliki bentuk yang menyerupai wortel tapi
dengan ukuran dan warna yang berbeda.
Sayuran yang punya nama latin Raphanus raphanistrum var.
sativus ini, masuk ke dalam keluarga Brassicaceae atau Cruciferaceae.
Golongan kelompok sayuran tersebut masih satu keluarga dengan sayur kol
atau kubis.
a. Kualitas dan Cara penyimpanannya
Cara Penyimpanan
Dalam Lemari Es
-
Sayuran akar harus dicuci, dikeringkan dan ditempatkan
di kompartemen sayuran. Di sana mereka dapat disimpan hingga 30 hari.
-
Pilihan lain adalah membekukan. Bersihkan lobak dari
kulitnya, potong dadu kecil dan sebarkan bagian demi bagian. Letakkan di
freezer. Di sana, sayuran bisa disimpan selama 2-3 bulan.
d. Hasil Olahan
SUP LOBAK PUTIH KEMBANG TAHU
Bahan-bahan yang
dibutuhkan:
-
1
buah lobak, belah menjadi 4 bagian dan potong-potong
-
2
lembar kembang tahu, rendam dalam air lalu potong berbentuk kota
-
2
buah jamur kuping, rendam lalu potong kecil-kecil
-
6 siung bawang
putih, dicacah halus
-
1 tangkai
seledri
-
½ mangkuk wortel
yang sudah dipotong bulat
-
1 ½ sdm
garam
-
½ sdt
merica bubuk
-
1 sdt gula
pasir
-
2 sdt kecap
ikan
-
1 batang daun
bawang, potong ukuran sedang
-
Air matang
secukupnya
-
2 sdm bawang
putih goreng untuk taburan (sesuai selera)
-
3 sdm minyak
zaitun.
Cara membuat:
1.
Tumis bawang
puting sebentar sampai berubah warna menjadi kecokelatan.
2.
Rebus air di
dalam panci, kemudian masukkan irisan seledri dan bawang putih yang sudah
ditumis sebelumnya. Biarkan sampai air mendidih dan tercium baru harum.
3.
Setelah
mendidih, masukkan potongan lobak dan wortel, kemudian tambahkan garam, merica,
gula pasir, dan kecap ikan. Biarkan sampai semua bahan di dalamnya matang.
4.
Selanjutnya
campurkan kembang tahu dan jamur kuping yang telah direndam air sebelumnya,
lalu masak sampai bahan tersebut melunak.
5.
Masukkan daun
bawang sesaat sebelum api dimatikan, sembari semua bahan diaduk rata.
6.
Angkat sup
lobak putih kembang tahu ke dalam mangkuk saji, kemudian tambahkan taburan
bawang putih goreng.
7.
Sup lobak
putih campur kembang tahu siap disantap.
e. Manfaatnya
Berikut
beragam manfaat lobak putih bagi tubuh:
-
Lobak
putih bisa membantu menurunkan berat badan
-
Menjaga
kesehatan sistem kardiovaskular
-
Menghambat
pertumbuhan sel kanker, bahkan mencegahnya
-
Menurunkan
tekanan darah tinggi
-
Baik
untuk penderita diabetes
-
Mencegah
kerusakan organ hati
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Sayuran
dikenal sebagai makanan yang baik bagi kesehatan karena banyak mengandung
vitamin dan zat-zat yang diperlukan oleh tubuh,dan untuk mendapatkan manfaatnya
kita pun harus pintar-pintar untuk mengolahnya. Jangan sampai rasa
dantampilannya saja yang menarik tetapi kandungan gizi di dalam sayuran
tersebut sudahhilang. Dan jangan sampai juga, karena ingin menjaga kandungan
vitamin dan zat-zatdi dalamnya, tampilan sayuran yang akan kita hidangkan
menjadi tidak menarik. Oleh
sebab itu dengan teknik pengolahan yang benar kita dapat mempertahankan
kandungan giziyang terdapat pada sayuran tersebut dan kita juga dapat membuat
sayuran yang kita hidangkanmenjadi lebih menarik dan disukai banyak orang.
DAFTAR PUSTAKA
MAKALAH Sayuran Akar
4/
5
Oleh
Mirza Sayuti